---- Selamat Datang Di Situs Resmi Kementerian Agama Kabupaten Kaur ---

Selasa, 23 Juli 2013

40 Pengelola Wakaf Kabupaten Kaur Terima Pembinaan

Bengkulu (Informasi dan Humas) 17/7- Sebanyak 40 Orang pengelola Zakat Infaq Shodaqoh (ZIS) dari lima belas kecamatan di Kabupaten Kaur belum lama ini menerima pembinaan pengelola ZIS yang diselenggarakan seksi Bimas Islam Kantor Kemenag Kabupaten Kaur.

Pembinaan tersebut dilaksanakan di Aula Hotel Zalfa Bintuhan dan turut hadir dalam kesempatan itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur Drs. H. Paimat, MHI, Kepala Subbag TU Drs. H. Jasman, MHI, Kasi Bimas Islam Khilman Marbun, S.Ag.

Acara tersebut di buka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur dan dalam arahannya Ka.Kemenag menyampaikan bahwa potensi zakat di Indonesia sangat besar termasuk di Kabupaten Kaur, untuk itu ia meminta kepada para pengelola wakaf yang mengikuti pembinanan melakukan upaya serius dalam mengali potensi tersebut.

“Apabila potensi zakat ini dapat digali dan dikelola secara profesional dan amanah, dapat membantu memberdayakan ekonomi umat Islam di Indonesia”, ujarnya.

Sementara itu tujuan dari pelaksanaan pembinaan adalah untuk meningkatkan kemampuan manajerial para pengelola zakat dalam memberdayakan dan mengembangkan zakat, meningkatkan pengetahuan dan pemahaman peserta tentang pengelolaan zakat yang amanah, transparan dan profesional.

Selanjutnya meningkatkan kemampuan secara teknis dalam mengelola dan mengembangkan zakat di Lingkungan masing-masing, melaksanakan koordinasi, konsultasi dan sinerji dalam melaksanakan tugas dan fungsinya terkait dengan pelaksanaan program pemberdayaan zakat di KabupatenKaur.

Penulis : Azkar ( C ) Editor : H.Nopian Gustari









0 komentar:

Posting Komentar