---- Selamat Datang Di Situs Resmi Kementerian Agama Kabupaten Kaur ---

Selasa, 23 Juli 2013

Kementerian Agama Kaur Gelar Pembinaan LPTQ

Bengkulu (Informasi dan Humas) 17/7- Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kaur Melalui seksi Bimas Islam menggelar pembinaan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) di Aula HOtel Zalfa Bintuhan, Kabupaten Kaur belum lama ini.

Pembinaan LPTQ yang dimulai pukul 08:00 WIB tersebut dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Kaur, Drs.H.Paimat Solihin, M.HI dan turut hadir dalam kesempatan itu Kasubbag TU Kantor Kemenag Kaur, Drs. H. Jasman, MHI dan Kasi Bimas Islam, KhilmanMarbun, S.Ag serta tokoh agama setempat.

Sementara itu, peserta sebanyak 40 orang yang berasal dari staf Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan, Madrasah dan Penyuluh Agama Honorer (PAH) dari setiap kecamatan di Kabupaten Kaur.

Dalam sambutannya saat membuka pembinaan itu, Ka.Kemenag meminta kepada para peserta untuk dapat mengikuti kegiatan itu dengan baik sehingga diharapkan dengan pembinaan LPTQ dapat meningkatkan syiar islam Al-Quran dan Program Kementerian Agama khususnya program gerakan magrib mengaji.

“Pembinaaan LPTQ sangat penting karena akan membantu dalam mengembangkan syi’ar Alquran di kalangan msyarakat khususnya yang belum memahami tatacara membaca Alquran dengan baikd an benar sesuai dengan kaidah-kaidah yang ada”, paparnya.

Penulis : Azkar (B) Editor : H.Nopian Gustari









0 komentar:

Posting Komentar